Selasa, 19 September 2017

Folkamartani #5



FOLKAMARTANI, adalah inisiatif ruang untuk bercerita lewat lagu... balada-balada rakyat dan manusia, ditembangkan dengan sederhana...

Edisi #5 akan menampilkan :
-- Anggi Satoko Saputro
-- Doni Suwung
-- FADE
-- INTUISI Musik Puisi (Magelang)
-- Jump4one
-- Nisa Winartha
-- Zuhdi Sang

Mari, santai menyimak sambil bercengkerama di Folkamartani #5, di Balai Budaya Minomartani, 22 September 2017 jam 19.45

Digelar oleh GMT Jogjadrama dan Balai Budaya Minomartani II didukung Adisukma Inisiatif dan Penerbit Garudhawaca.

Senin, 21 Agustus 2017

Segera, PARaDANCE #16...

Undangan Terbuka Menghadiri PARaDANCE #16.


Paradance Festival edisi ke-16 akan segera digelar. Kali ini, ada 9 penampil yang sudah mencatatnkan diri turut serta. Ini adalah yang terbanyak dalam satu edisi sejak edisi pertama 3 tahun lalu.Kesembilan peserta adalah berikut ini. :

  • ARBINUR - Bandung
  • BRAVERY Dancer - Jogja
  • MAGNUM ARKAN (Mugi Dance) - Sukoharjo,
  • NOVIANTI - Jakarta
  • SYAH FITRI KEN R - Sragen
  • TRI PUTRA MAHARDIKA - Jambi
  • TUTU CLUB Universitas Sanata Dharma - Jogja
  • WISNU DERMAWAN - Temanggung
  • YANDE OPLONK & YOGA ADITYA - Bali
Yang istimewa dari PARaDANCE #16 ini adalah, turut sertanya Magnum Arkan. Ia memang di kategori anak. Namun ia adalah anggota dari Mugi Dance Sukoharjo sekaligus putra dari Mugiyono Kasido, seorang penari kontemporer senior Indonesia yang tinggal di Kartasura, Sukoharjo. Meski bukan pak Mugi yang tampil, tetapi hadirnya Magnum Arkan memberi fakta bahwa keberadaan Paradance juga diapresiasi oleh koreografer senior sekelas Mugiyono. Tidak hanya Magnum, Pak Mugi juga mengirim Yande Oplonk dan Yoga Aditya, dua koreografer muda dari Bali yang saat ini sedang melakukan residensi belajar di sanggar Mugi Dance.

Menarik? Ya... kalau begitu mari datang dan mengapresiasi mereka. PARaDANCE #16 akan diselenggarakan di Balai Budaya Minomartani pada 27 Agustus 2017 mulai jam 19.30 WIB.

Pertunjukan ini gratis dan terbuka untuk umum.